Video Penemuan Kapal Nabi Nuh

Kisah Nabi Nuh diceritakan dalam tiga ajaran agama besar yaitu Islam, Kristen, dan Yahudi. Tentunya kita tidak asing dengan cerita kapal Nabi Nuh yang digunakan untuk menyelamatan umat manusia dan mahkluk Bumi lainnya dari bencana banjir bah yang diyakini menenggelamkan separuh dari daratan Bumi pada 4.800 tahun silam. Kini banyak website yang ramai membicarakan klaim ditemukan kapal Nabi Nuh di Gunung Ararat, Turki. Video penemuan kapal Nabi Nuh yang ditemukan berada di ketinggian 4000 meter di Gunung Ararat ini juga telah banyak di muat di Internet.

Tak cukup hanya dengan Video Penemuan kapal Nabi Nuh. Kelompok peneliti ini juga menampilkan foto – foto penemuan kapal Nabi Nuh dan membawa specimen dari kapal sebagai bukti penguat.

Video dokumentasi penemuan kapal Nabi Nuh ini sebagian besar permukaan kapal Nabi Nuh tertutup salju. Dan Video penemuan kapal Nabi Nuh ini membawa kita berada masuk kedalam bahtera Nuh.